KOMPAS.com— Penyanyi Justin Bieber mengungkapkan ia belum lama ini diagnosis menderita penyakit Lyme yang disebabkan oleh infeksi bakteri yang ditularkan oleh kutu.
Sebelumnya, rumor kesehatan Biber hangat dibicarakan menjelang video dokumenter terbarunya bertajuk Seasons, yang akan dirilis di YouTube pada 27 Januari mendatang.
Video dokumenter itu akan memasukkan musik baru, apa yang ia hadapi di 2017 yang menyebabkan dia membatalkan sisa tur dunianya yang bertajuk “Purpose”, dan kisah cinta hingga pernikahannya dengan Hailey Baldwin.
Dalam unggahan di akun Instagramnya Bieber mengkonfirmasi diagnosis tersebut.
Dia memposting tangkapan layar artikel TMZ, bersama dengan keterangan yang berbunyi.
”Sementara banyak orang terus mengatakan Justin Bieber terlihat seperti sampah, dan menggunakan obat-obatan dan masih banyak tuduhan yang lainnya.
Mereka gagal menyadari bahwa saya baru-baru ini didiagnosis dengan penyakit Lyme, tidak hanya itu tetapi saya juga memiliki kasus serius mono kronis yang mempengaruhi kesehatan saya seperti pada, kulit, fungsi otak, energi, dan kesehatan secara keseluruhan.
Hal-hal ini akan dijelaskan lebih lanjut dalam seri dokumen yang saya taruh di YouTube segera," tulis Bieber.
“Kalian dapat mempelajari semua yang telah saya perjuangkan dan mengatasinya! Sudah beberapa tahun yang sulit, tetapi mendapatkan perawatan yang tepat akan membantu mengobati penyakit yang sejauh ini tidak dapat disembuhkan dan saya akan kembali dan lebih baik dari sebelumnya dengan tanpa cap (tanda penyakit Lyme) di tubuh,” imbuh Bieber.
Penyakit Lyme adalah penyakit yang ditularkan melalui kutu rusa yang paling umum di Amerika Serikat. kutu-kutu penyebar lyme disease merupakan kutu yang sudah terinfeksi bakteri borrelia burgdorferi atau borrelia mayonii.
Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit, gejala penyakit lyme dapat mencakup demam, sakit kepala, kelelahan, dan ruam kulit Eritema Migrans dimulai pada lokasi gigitan kutu dan secara bertahap akan melebar.
"Jika tidak diobati, infeksi dapat menyebar ke persendian, jantung, dan sistem saraf," kata CDC.
Ada perdebatan apakah penyakit Lyme dapat disembuhkan atau tidak. CDC mengatakan sebagian besar kasus dapat berhasil diobati dengan antibiotik, tetapi beberapa pasien mendapatkan penyakit Lyme pasca perawatan (PTLD), dan mereka mengembangkan gejala yang dapat bertahan selama berbulan-bulan atau bertahun-tahun setelah pengobatan.
Untuk mencegah penyakit Lyme, gunakan serangga anti nyamuk, periksa dan bersihkan pakaian dari kutu, dan jaga kebersihan rumah dari barang-barang yang sering jadi sarang kutu.
https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMiY2h0dHBzOi8vbGlmZXN0eWxlLmtvbXBhcy5jb20vcmVhZC8yMDIwLzAxLzEwLzE0MjE0MTgyMC9qdXN0aW4tYmllYmVyLWJlcmp1YW5nLW1lbGF3YW4tcGVueWFraXQtbHltZdIBZ2h0dHBzOi8vYW1wLmtvbXBhcy5jb20vbGlmZXN0eWxlL3JlYWQvMjAyMC8wMS8xMC8xNDIxNDE4MjAvanVzdGluLWJpZWJlci1iZXJqdWFuZy1tZWxhd2FuLXBlbnlha2l0LWx5bWU?oc=5
2020-01-10 07:21:00Z
52781984420113
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Justin Bieber Berjuang Melawan Penyakit Lyme - Kompas.com - Lifestyle Kompas.com"
Post a Comment